Tujuan dan Sasaran

Diposting pada

Tujuan

  1. Menghasilkan calon pendidik yang memiliki kemampuan dibidang teknik elektro, menguasai pendekatan, metode atau strategi pembelajaran vokasional teknik elektro yang unggul, berkarakter, agar menjadi pendidik professional yang berdaya saing di Tingkat Nasional dan Kawasan ASEAN
  2. Menghasilkan instruktur yang memiliki kemampuan di bidang teknik elektro yang unggul, berkarakter, agar menjadi instruktur professional yang berdaya saing di Tingkat Nasional dan Kawasan ASEAN
  3. Menghasilkan teknisi bidang Teknik elektro yang memiliki kemampuan dibidang teknik elektro yang unggul, berkarakter, agar menjadi teknisi professional yang berdaya saing di Tingkat Nasional dan Kawasan ASEAN
  4. Menghasilkan wirausahawan di bidang teknik elektro yang mampu bekerja sendiri maupun bekerja bersama orang lain untuk menghasilkan barang dan/jasa yang berhubungan dengan pendidikan vokasional teknik elektro

Strategi

  1. Membekali mahasiswa kemampuan dibidang teknik elektro yang tertuang dalam mata kuliah bidang Teknik elektro
  2. Membekali mahasiswa kemampuan mengelola pembelajaran yang tertuang dalam mata kuliah bidang Pendidikan
  3. Menyelenggarakan pembelajaran yang bermutu, inovatif, kreatif berpusat pada mahasiswa
  4. Membekali mahasiswa kemampuan berwirausaha yang tertuang dalam mata kuliah kewirausahaan dengan salah satu kegiatannya menghasilkan karya wirausaha.